Selasa, Oktober 14, 2008
Cewek Matrealistis.....??
Bukan maksudnya ‘menghakimi’ cewek zaman dulu. Tapi, dulu kan gadis-gadis merasa bahwa mereka baru akan hidup bahagia kalau ketemu ‘pangeran’ yang secara finansial tak mengecewakan. Baru sekarang-sekarang ini lho, segelintir cewek tak peduli cowoknya kaya atau nggak. Tapi, ternyata, masih banyak juga cewek yang tetap matre alias mencari cowok yang lebih kaya ketimbang yang menawarkan cinta dan sensitivitas.
Itulah hasil penelitian yang dipimpin David Buss, dosen psikologi di University of Texas. Dari riset yang melibatkan banyak orang itu, 10 ribu wanita dari 37 macam budaya meletakkan ‘uang dan kekayaan’ sebagai prioritas pertama dari pasangan yang mereka inginkan. Penelitian yang dikutip Mike Walsh dalam bukunya Essentials For Men: Sex & Lifestyle itu juga menyebutkan bahwa status sosial dan kekuasaan adalah hal kedua yang diinginkan para wanita dari calon pasangannya.
Inilah urutan apa saja yang didambakan kaum wanita dari kaum pria:
1. Uang dan kekayaan
2. Status sosial dan kekuasaan
3. Seseorang yang lebih tua, rata-rata 3-4 tahun
4. Penuh ambisi
5. Bisa dijadikan tempat berlindung dan berintelegensia tinggi
6. Yang memberi cinta dan komitmen
Alasan mereka, kelima hal pertama membuat wanita merasa aman untuk membesarkan anak dan membentuk sebuah keluarga baru. Pria yang lebih tua, lebih inteligen dan berstatus sosial tinggi menawarkan keuntungan-keuntungan klasik - seperti rumah yang lebih bagus, makanan yang lebih baik, pendidikan yang lebih baik, dan akses yang lebih baik pada kesehatan.
Hmm, dengan hasil penelitian seperti ini, tak heran kan banyak pria yang lebih senang lembur di kantor ketimbang cepat-cepat balik ke rumah? Dan tak aneh pula kalau banyak pria menganggap cinta dan komitmen itu sebagai bonus! Kalau menurut kamu, gimana?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
1 komentar:
yah.... tergantungnya orangnya.......
Posting Komentar